Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke perempat final Piala Asia U-23 setelah menempati posisi runner-up di Grup A dengan mengalahkan Timnas Yordania U-23 dan Timnas Australia U-23.
Kepastian ini diperoleh setelah Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 4-1 melawan Yordania pada pertandingan terakhir Grup A, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada malam hari Minggu (21/4/2024) waktu Indonesia Barat. Berikut Fakta Menarik Setelah Timnas Indonesia Lolos 8 Besar Piala Asia U-23:
Indonesia Meraih 2 Kemenangan Beruntun
Kemenangan yang diraih Timnas Indonesia U-23 atas Yordania dalam Piala Asia U-23 menambahkan catatan positif pada tren kemenangan berturut-turut. Ini adalah kemenangan kedua secara beruntun yang berhasil diraih oleh Garuda Muda.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 berhasil menaklukkan tim kuat Australia dengan skor 1-0 pada pertandingan kedua Grup A. Saat ini, pasukan Shin Tae-yong hanya perlu menantikan lawan di babak perempat final, yang akan ditentukan antara Jepang atau Korea Selatan.
Menang Dengan Selisih Goal Yang Mencolok
Dalam debutnya di Piala Asia U-23, Timnas Indonesia mengukir pencapaian luar biasa. Selain berhasil melaju ke babak delapan besar untuk pertama kalinya, tim juga mencatatkan prestasi menarik lainnya.
Salah satunya adalah kemenangan dengan selisih tiga gol, pencapaian yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U-23. Setelah mengalahkan Australia dengan skor tipis 1-0, Timnas Indonesia U-23 menaklukkan Yordania dengan skor mencolok 4-1.
Pemain Indonesia Mecetak Brace
Marselino Ferdinan layak dianggap sebagai pemain terbaik dalam pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Yordania semalam. Penampilannya menjadi sumber inspirasi bagi kemenangan tim Merah-Putih dengan sumbangan dua gol.
Pemain yang berasal dari klub KMSK Deinze tersebut berhasil mencetak gol pertamanya melalui titik penalti pada menit ke-23, dan mencatatkan gol kedua yang spektakuler pada menit ke-70 setelah memanfaatkan umpan brilian dari Witan Sulaiman. Dengan pencapaiannya itu, Marselino menjadi pemain Indonesia pertama yang berhasil mencetak dua gol dalam satu pertandingan di Piala Asia U-23.
Selamat kepada Timnas Indonesia U-23 atas pencapaian luar biasa mereka dalam melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-23! Prestasi ini adalah tonggak sejarah bagi sepak bola Indonesia yang patut dibanggakan. Semangat dan dedikasi kalian telah menginspirasi banyak orang. Teruslah berjuang dan tunjukkan kehebatan kalian di lapangan. Selamat untuk pencapaian yang gemilang ini, Timnas Indonesia U-23!